Berdasarkan surat dari Chief Operating Officer Yayasan Karya Salemba Empat Nomor 052/K-KSE/I/2024 tanggal 17 Januari 2024 tentang Pembukaan Program Beasiswa Yayasan Karya Salemba Empat Tahun Akademik 2024/2025, bersama ini kami sampaikan bahwa Yayasan Karya Salemba Empat memberikan kesempatan kepada mahasiswa Universitas Diponegoro untuk mendapatkan beasiswa bantuan tugas akhir dengan ketentuan sebagai berikut:

Persyaratan Umum

  1. Mahasiswa/i aktif Program Sarjana (S1);
  2. Mengupload transkip nilai;
  3. Membuat essay dan vlog atau video yang berdurasi 1-2 menit mengenai profil diri, latar belakang keluarga/kehidupan dan alasan mendaftar beasiswa;
  4. Mengupload foto Close Up menggunakan almamater dengan background berwarna putih;
  5. Mengupload foto Full Body menggunakan almamater dengan background berwarna putih;
  6. Mengupload Kartu Tanda Mahasiswa (KTM), KTP dan KK;
  7. Mengupload slip gaji atau surat keterangan penghasilan orangtua atau wali;
  8. Mengupload tagihan listrik terakhir;
  9. Mengupload tagihan PDAM (jika ada);
  10. Mengupload surat rekomendasi dan surat tidak sedang menerima beasiswa dari fakultas/sekolah;
  11. Memenuhi persyaratan yang diberikan oleh Yayasan Karya Salemba Empat.

Mekanisme Pendaftaran

Mahasiswa yang berminat dan memenuhi persyaratan dapat mendaftar melalui laman http://www.beasiswa.or.id/ pada tanggal 22 s.d. 31 Maret 2024. Demikian pengumuman ini kami sampaikan. Atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih.

Poster Pembukaan Beasiswa KSE 2024